Search
Close this search box.

Kegiatan RADAR upaya Pemerintah memerangi Narkotika

Mewakili Pj. Bupati Sanggau Bapak Antonius, S.Sos memberikan sambutan pada kegiatan program Radar Embrio Anti Narkoba, kegiatan ini digelar di PLBN Entikong, Sanggau, Kalimantan Barat, pada hari kamis ( 27 / 06 / 2024 ).

kegiatan ini melibatkan seluruh elemen masyarakat yang terdiri dari TNI, Polri, Pemerintah Daerah baik tingkat Kecamatan maupun desa hingga Tokoh Adat, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat serta ormas-ormas yang berada di wilayah perbatasan.

Bapak Antonius, S.Sos Mewakili Pj. Bupati Sanggau, dalam sambutanya mengatakan bahwa, Pemerintah Daerah menyambut baik dengan adanya kegiatan ini yang di adakan oleh Danrem 121 Alambanawai Sintang, karena kegiatan ini juga merupakan suatu upaya juga untuk pemerintah daerah dalam rangka untuk memberantas penyalahgunaan Narkotika di wilayah Kabupaten Sanggau”

“karena sebagian kita ketahui kasus penyalahgunaan Narkotika di wilayah Kabupaten Sanggau itu sampai dengan saat ini masih marak terjadi, dan ini tentu adanya kasus-kasus dengan terbentuknya satgas ini saya kira ini membantu Pemerintah Daerah mengantisipasi menyebarnya penyalahgunaan Narkotika di Kabupaten Sanggau” ungkapnya.

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top